Artis-artis Starship Entertainment, yaitu SISTAR, Boyfriend, K.Will, Junggigo, Mad Clown, dan Joo Young, menunjukkan semangat hari Natal lebih awal melalui pemotretan bersama dengan majalah CeCi.
Pada 19 November, agensi tersebut merilis beberapa potongan gambar dari pemotretan bersama dengan majalah mode tersebut. Mengambil judul “Happy Red Christmas”, keseluruhan konsep yang diambil memberikan sentuhan yang bersemangat dan bersenang-senang, dengan menunjukkan pesona masing-masing.
Dalam foto tersebut, semua artis terlihat berpose memegang gelas dengan balon bertuliskan ‘Christmas’ menjadi latar belakang foto.
Fotografer yang bertugas mengambil foto ini mengungkapkan, “Suasana di lokasi sangat hangat, para anggota ‘keluarga’ agensi ini dapat bergaul dengan baik bersama.”
Sementara itu, hasil pemotretan lain dari keluarga Starship terdapat dalam edisi bulan Desember majalah CeCi, di mana terdapat foto grup serta foto individu dari masing-masing artis.
Source: soompi
Indotrans: anisrina
Tidak ada komentar:
Posting Komentar